Skip to main content

RESEP MASAKAN INDONESIA: CAPCAY

CAPCAY


Hai foodies, Resep Menu Ramadhan selanjutnya adalah Capcay. Capcay adalah dialek Hokkian yang berarti harfiah "aneka ragam sayur". Capcay adalah nama hidangan khas Tionghoa yang populer yang khas karena dimasak dari banyak macam sayuran. Menu capcay sangat cocok dimakan saat sahur maupun buka puasa. Karena kandungan gizinya cukup lengkap, membuat capcay menjadi salah satu menu favorit jika ingin berdiet. Penasaran? So, keep reading ya...

Bahan Capcay:

  • 5 siung Bawang Putih (cincang halus)
  • 2 siung Bawang Merah (cincang halus)
  • 3 sdm Minyak goreng
  • 2 buah Wortel (potong menyerong)
  • 150 g Jagung Muda/Janten (potong menyerong)
  • 100 g Kembang kol
  • 100 g Bakso (potong sesuai selera)
  • 5 buah Sosis (potong menyerong)
  • 100 g Udang (kupas kulitnya)
  • 100 g Dada Ayam fillet (potong dadu)
  • 1 butir Telur (diorak-arik)
  • 5 lembar Sawi Putih
  • 5 lembar Sawi Hijau
  • 1 batang Daun Bawang (iris tipis)
  • 2 sdm Saus tiram
  • 1 sdt Angciu
  • 1 sdt Kecap Ikan
  • 1 sdt Minyak Wijen
  • 2 sdm Saus Tomat
  • 5 sdm Tepung Maizena (larutkan dengar air)
  • Gula
  • Garam
  • Lada
Cara Membuat Capcay:
  1. Panaskan minyak dan tumis bawang putih dan bawang merah hingga harum.
  2. Masukkan ayam, telur dan udang.
  3. Masukkan wortel, janten, kembang kol, dan bakso.
  4. Bumbui dengan saus tiram. Lalu beri sedikit air, masak hingga wortel dan sayuran lainnya setengah matang.
  5. Masukkan sosis dan sawi. 
  6. Bumbui dengan garam, lada, gula, saus tomat, minyak wijen, kecap ikan dan angciu.
  7. Masak hingga matang, dan untuk finishing masukan larutan tepung maizena dan daun bawang.
  8. Aduk sebentar dengan api kecil.
  9. Angkat dan sajikan.
Waktu: -/+ 30 menit


Ringkasan Gizi Capcay:

Kal
67
Lemak
2,59g
Karb
9,67g
Prot
1,58g

Terdapat 67 kalori dalam Cap Cay Kuah (100 gram).
Rincian Kalori: 34% lemak, 57% karb, 9% prot.


SELAMAT MENCOBA

Comments

Popular posts from this blog

RESEP MASAKAN WESTERN: AYAM GORENG ALA KFC

AYAM GORENG ala KFC Hai Foodies, siapa yang gak tau Ayam Goreng KFC? Ayam Goreng KFC yang memiliki banyak penggemar tersebut tak hanya enak, tetapi juga renyah. Bukan tidak mungkin kita buat sendiri Ayam Goreng super renyah ala KFC tersebut di rumah. Kuncinya ada di lapisan tepungnya. Kalau takarannya pas dalam penggunaan adonan tepung untuk melapisi ayamnya, dijamin tak akan gagal. Resep Ayam Goreng KFC ini cukup praktis dan mudah dibuat. Penasaran? So, keep reading ya... Bahan Ayam Goreng KFC: 1 kg ayam, potong-potong 1 sendok teh bubuk bawang putih 1 sendok teh lada halus 1/4 sendok teh bubuk cabe merah kering 1/2 sendok teh garam halus Minyak untuk menggoreng Bahan Adonan Cair: 300 ml air dingin atau air es 300 g tepung terigu tinggi protein (kamu bisa gunakan terigu cap cakra kembar) 40 g tepung maizena 1/2 sendok makan susu bubuk 1 butir kuning telur 1/2 sendok teh baking soda 1/2 sendok teh garam halus 1/2 sendok teh lada halus

RESEP CUMI GORENG SAUS MENTEGA

CUMI GORENG SAUS MENTEGA   Bahan: Cumi Padi 500 gr. bersihkan. Simpan tentakelnya Bawang Bombay 1/2 butir, iris memanjang Mentega 1 sdm Kecap Inggris 1 sdm Kecap Manis 2 sdm Merica Putih Bubuk 1/2 sdt Gula pasir 2 sdt Kecap asin 2 sdt Air 75 ml Bawang putih 4 siung, memarkan Jahe 3 cm Minyak goreng Secukupnya Cara Memasak Panaskan minyak, goreng cumi dan tentakelnya hingga berubah warna. Angkat, tiriskan. Panaskan mentega, tumis bawang putih dan jahe hingga harum. Tambahkan bawang bombay, masak hingga layu. Masukkan kecap inggris, kecap manis, kecap asin, air, gula, dan merica. Masak hingga air mengental. Tambahkan cumi, masak sebentar hingga bumbu meresap. Angkat.

RESEP DESSERT: MILLE CREPES

MILLE CREPES Hai foodies, udah pernah nyobain Resep Mille Crepes belum? Mille Crepes ini lagi happening banget foodies. Rasanya yang manis dan creamy meleleh dimulut. Nah, daripada kita beli mahal-mahal di bakery atau cafe, mending coba bikin sendiri aja. Resep Dessert yang aku posting ini namanya Choco Cheese Mille Crepes . Penasaran? So, keep reading ya. Bahan-Bahan Mille Crepes: Bahan Crepes: 150 gram Terigu Kunci Biru 50 gram Gula Halus 50 gram Susu Coklat Bubuk ¼ sdt Coklat Bubuk ¼ sdt Baking Powder 350 ml Susu Coklat Cair 2 butir Telur 60 gram Mentega, cairkan Bahan Krim: 50 gram Margarin 150 gram Cream Cheese 150 gram White Cooking Chocolate, lelehkan 250 gram Whipping Cream, kocok Cara Membuat Mille Crepes: Aduk semua bahan crepes hingga adonan tercampur rata, saring. Panaskan pan dadar dengan ukuran 20 cm, lalu buat dadar tipis. Lakukan hal yang sama hingga adonan crepes habis. Kocok cream cheese dan margarin hingga lemb